Sertu Muhrodin Dampingi Petani Menyiapkan Benih Padi Siap Tanam Dengan Metode Babut
TULUNGAGUNG – Babinsa Desa Bulus Sertu Muhrodin anggota Koramil 0807/11 Bandung Kodim 0807/Tulungagung melaksanakan pendampingan pertanian menyiapkan benih padi di lahan sawah milik bapak Sumali anggota Poktan Tani Makmur Desa Bulus Kecamatan Bandung Kabupaten Tulungagung Jawa Timur, Minggu (03/03/2019).
Dalam mempersiapkan benih siap tanam ini, petani menggunakan metode Babut yang merupakan metode pengambilan bibit padi dengan cara mencabut bibit yang siap untuk ditanam secara langsung menggunakan tangan dari tempat penyemaian. Bibit kemudian dicuci hingga bersih dengan cara dikocok-kocok didalam air, dengan tujuan lumpur atau tanah yang menempel di bibit dapat hilang dan bersih. Semua bibit yang telah diambil dan dibersihkan akan dikumpulkan, selanjutnya diikat sebelum dilakukan penanaman di lahan yang telah disiapkan.
Kegiatan Babut yang dilakukan Babinsa bersama petani tersebut dilaksanakan pada saat bibit padi sudah siap untuk ditanam dengan umur bibit sekitar 14 sampai 25 hari setelah proses penyemaian.
Turun ke sawah membantu petani dengan tujuan yang sama juga dilakukan Babinsa dari Koramil Barabai, Pelda Saminto. Saminto ikut membantu mengoperasikan hand traktor untuk mengolah lahan hingga siap ditanami padi, milik kelompok tani Maju Bersama di Desa Banua JingahKecamatan Barabai.
Menurutnya, terjun ke sawah atau lingkungan manapun, bagi seorang anggota TNI tak masalah karena mereka harus terbiasa dengan segala kondisi. Sekalipun seragam TNI mereka berlumur lumpur, namun tetap dilakukan dengan ikhlas.
“Yang penting semua dikerjakan dengan ikhlas. Tugas yang kami lakukan bersifat pendampingan seperti pengambilan bibit saat ini, sekalian sambil melaksanakan pembinaan wilayah.” tutup Sertu Muhrodin. (pen)