Dukung Sterilisasi Wilayah Binaan, Babinsa Koramil 03 Senen Dampingi Petugas Penyemprotan Disinfektan

Jakarta Pusat, (15/6) Babinsa Kramat Peltu Sutomo dari Koramil 03 Senen melakukan pendampingan penyemprotan disinfektan di wilayah Kramat pulo lingkungan binaan.

Menurut wadanramil 03 Senen mewakili Danramil pendampingan dilakukan untuk mendukung kegiatan berjalan lancar dan terkendali. Hal lainnya, pendampingan juga merupakan tugas babinsa memonitor setiap kegiatan yang ada.

“Pendampingan merupakan salah satu tugas yang wajib diemban oleh babinsa dalam upaya wujud sinergitas antara aparat dan elemen terkait. Selain itu, pendampingan merupakan langkah memonitor kegiatan yang berlangsung diwilayah binaan, yang dalam hal ini mendukung upaya pemerintah memutus rantai penularan covid 19”, tutur Kapten Inf Lathoif ditempat terpisah.

Dalam pelaksanaannya, Babinsa juga turut diampingi oleh unsur Tiga Pilar lainnya.

Sedangkan tim penyemprotan disinfektan dilakukan oleh tim dari dinas kebakaran kecamatan yang dipimpin oleh Saiful Kafi.

Dalam hal ini tim pemadam kebakaran menggunakan satu unit mobil pemadam kebakaran berkapasitas besar yang menampung banyak cairan disinfektan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *