Danmenkav 2 Marinir Beri Pembekalan Prajurit Satgas Luar Negeri

Surabaya, Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir (Danmenkav 2 Mar), Kolonel Marinir Kakung Priyambodo, S.T.,M.Han., memberikan pembekalan kepada 21 prajurit yang akan berangkat Satgas PBB di Kesatrian Soepraptono, Ujung, Semarung, Surabaya. Selasa(01/12/2020).

Adapun 21 prajurit Menkav 2 Mar yang akan tergabung dalam Satgas pemeliharaan perdamaian dunia dibawah bendera PBB antara lain; Satgas FPC XXVI-M2 UNIFIL LEBANON TA. 2020, YONMEK TNI KONGA XXIII-O UNIFIL LEBANON TA. 2020 dan BGC XXXIX-C KONGA MUNUSCO AFRIKA.

Dalam arahannya Danmenkav 2 Mar menyampaikan, ucapan selamat kepada para prajurit yang sudah terpilih untuk mewakili Indonesia dalam melaksanakan misi pemeliharaan perdamaian dunia yaitu Satgas luar Negeri, agar seluruh prajurit memahami tugas dan tanggung jawabnya dan selalu menjaga nama baik satuan dengan tidak melakukan pelanggaran dan selalu berbuat yang terbaik demi mengharumkan nama Indonesia.

Lebih lanjut Danmenkav 2 Mar menambahkan “Seperti yang kita ketahui, sudah puluhan kali TNI di tugaskan diluar negeri dalam berbagai misi perdamaian dunia dan belum pernah terdengar TNI gagal dalam melaksanakan tugas tersebut, untuk itu jaga nama baik satuan, Korps Marinir dan Indonesia di mata dunia bahwa Korps Marinir Indonesia profesional dalam melaksanakan penugasan,” ucap Danmenkav 2 Mar.

Dalam pelaksanaan pembekalan prajurit yang akan melaksanakan Satgas PBB, tetap mengutamakan protokol kesehatan Covid-19.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *