Babinsa Koramil 07 KMY Monitoring dan Ikuti Kerjabakti Mandiri Lingkungan Kelurahan Gunung Sahari Selatan

Jakarta, Minggu (7/5) Babinsa Koramil 07 Kemayoran Serka Sudaryanto dan Serka Yasin serta unsur tiga pilar lainnya, Bhabinkamtibmas dan aparat kelurahan memonitoring dan membantu kerja bakti mandiri warga di RT.01-017 RW. 05.

Kerja bakti yang dilaksanakan pukul 07.00 wib fokus membersihkan saluran air yang berada di wilayah Kelurahan Gunung Sahari Selatan Kemayoran, Jakarta pusat.

Wadanramil 07/Kmy Kapten Czi Sefanye Banik mengatakan secara periode kerjabakti digelar bersama warga lingkungan binaan. Kegiatan yang sangat bermanfaat untuk menjaga keindahan lingkungan dan cegah banjir, juga dapat dimanfaatkan mempererat hubungan sosial dengan warga.

“Sebagai antisipasi timbulnya genangan air akibat penumpukan sampah, tiga pilar terjun langsung melibatkan diri bersama warga menggelar kerja bakti Mandiri. Kerja bakti dilakukan disepanjang got yang berada di RT.01-017 RW 05. Selain melancarkan saluran air, kegiatan ini juga dimanfaatkan oleh tiga pilar sebagai moment mempererat tali silahturahmi dengan warga”, ujar Wadanramil kepada media ditempat terpisah.

Seperti yang diinformasikan Serka Sudaryanto, kerjabakti yang berjalan sesuai perencanaan, berhasil mengangkat sampah sampah yang umumnya didominasi sampah dapur rumahtangga. “Kerjabakti didukung dengan satu unit truck sampah dari dinas kebersihan cukup menampung banyaknya sampah rumah tangga”, terang Babinsa.

Mengingat banyaknya sampah rumah tangga yang menghambat saluran air, babinsa beserta tiga pilar melakukan himbauan kepada warga untuk turut menjaga kebersihan dilingkungan masing masing, dengan tidak membuang sampah sembarangan terutama sampah rumah tangga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *