Babinsa 02 Sawah Besar Himbau Penggunaan Masker di Pasar Timbul Kartini
Jakarta, (2/1) Babinsa Kelurahan Kartini Serda Norman melakukan himbauan penggunaan masker diwilayah Pasar Timbul Kartini Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.
Himbauan itu menurut Serda Norman untuk menyadarkan dan mengingatkan masyarakat agarbwaspada terhadap penularan virus corona.
“Himbauan akan terus dilakukan dan diingatkan kepada warga, terlebih warga yang beraktifitas di pasar untuk selalu memahami situasi bahwa ancaman covid 19 masih menjadi ancaman serius”, tutur Serda Norman.
Realisasi pelaksanaan, babinsa dan jajaran tiga pilar berkeliling area pasar yang terletak dijalan Jl.Dwi warna C Kelurahan Kartini Kecamatan Sawah Besar.
Adapun himbauan yang tekankan dalam kegiatan itu adalah himbauan agar selalu memakai masker dan menjaga Jarak aman Phcycal Distancing, dalam rangka Penerapan Pergub DKI Jakarta, tentang New Normal.
Seperti biasa ada saja warga yang terlihat tidak mengenakan masker sesuai yang disarankan. Masker terlihat hanya melingkar di dagu, bukan menutupi hidung. Mendapati hal tersebut, petugas memberikan teguran dan himbauan kepada warga tersebut.