Anggota Koramil 06/Cempaka Putih Persiapkan Wilayah Hadapi PSBB Transisi

Jakarta, Menghadapi masa PSBB Transisi anggota Koramil 06/Cempaka Putih melaksanakan sosialisasi dan pengecekan rumah – rumah ibadah di wilayah binaan.

Babinsa Koramil Cempaka Putih Pelda Sarim melaksanakan monitoring wilayah terutama di rumah – rumah ibadah untuk memastikan sarana tersebut siap dibuka kembali.

“Syarat rumah ibadah boleh dibuka kembali adalah jika menerapkan protokol kesehatan secara ketat, menjaga jarak antar jamaah, menyediakan Sterilisasi, pengukur suhu dan mengharuskan jamaah menggunakan masker”, jelas Pelda Sarim.

Sebagian besar Masjid dan Gereja telah bersiap menyambut jamaah dan jemaat, pengurus terlihat memberi tanda jarak aman di masjid dan juga memasang pengumuman untuk penggunaan masker.

Kesadaran warga mutlak dibutuhkan agar penerapan protokol disiplin kesehatan dapat berhasil, selama penerapan disiplin protokol kesehatan Babinsa Koramil Cempaka Putih bersama Babinkamtibmas akan mengawal dan memastikan kepatuhan itu benar dilaksanakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *