Batalyon Kapa 2 Marinir Laksanakan Serbuan Vaksinasi Maritim

Mojokerto, Serbuan Vaksinasi Batalyon Kapa 2 Marinir kepada masyarakat yang belum mendapatkan Vaksinasi Covid-19 Dosis III (Booster) di Kantor Kepala Desa Ngimbangan Jalan Singokromo No. 01 Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto. Selasa (26/04/2022).

Guna mensukseskan program pemerintah dalam meningkatkan antusias warga masyarakat untuk melaksanakan Vaksinasi Covid-19 Dosis III (Booster), Batalyon Kapa 2 Marinir bekerja sama dengan Batalyon Kesehatan 2 Marinir terus berperan aktif memperluas sasaran penerima vaksin untuk penanggulangan penyebaran Virus Covid-19 dengan menggelar kegiatan Serbuan Vaksinasi Maritim.

Kegiatan Serbuan Vaksinasi Maritim merupakan aplikasi dari Perintah Harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono untuk selalu menjadi contoh dan teladan bagi masyarakat dalam upaya membantu pemerintah dalam percepatan penanganan Covid-19.

Kepala Desa Ngimbangan Bapak Ludi Subagyo, S.Sos. berterima kasih kepada prajurit Korps Marinir TNI AL telah berpartisipasi dalam kegiatan Vaksinasi Covid-19 untuk warga Desa Ngimbangan Kecamatan Mojosari Mojokerto.

Dalam Kegiatan Vaksinasi Covid-19 Dosis III (Booster) tersebut dipimpin Komandan Batalyon Kapa 2 Marinir Letnan Kolonel Marinir Yudha Fahruliyan, S.H., M.Tr.Opsla., beliau menyampaikan bahwa serbuan vaksinasi akan terus dilaksanakan dengan turun langsung ke masyarakat agar target vaksinasi dapat tercapai secara maksimal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *