Babinsa Koramil 1703-01 Enarotali Laksanakan Giat Sosialisasi dengan Membagikan Masker pada Pelajar SDN 1 Enarotali
Enarotali – Dalam upaya memberikan edukasi pencegahan Covid-19 di Sekolah Dasar (SD), Babinsa Koramil 1703-01/Enarotali, Kodim 1703/Deiyai, Serka Satrio Enaro Putra dan Sertu Runjers melaksanakan kegiatan edukasi dan sosialisasi dengan membagikan masker gratis kepada siswa- siswi SDN 1 Enarotali Jln.Toputo, Distrik Paniai timur, Kabupaten Paniai, Jumat (8/10/2021).
dikatan Babinsa Serka Satrio Enaro Putra, bahwa kegiatan yang dilaksanakan bertujuan untuk memberikan edukasi sejak dini kepada para pelajar SD akan pentingnya menjalankan Protokol Kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.
“dengan cara yang memberikan motivasi yang ceria menyampaikan pentingnya memakai masker di saat pendemi Covid-19, khususnya bagi anak-anak sekolah dasar” ujarnya.
Penjelasan yang diselingi dengan bermain, mendapat respon cukup besar dari para siswa yang diwujudkan melalui berbagai pertanyaan.
“melalui hal-hal seperti ini, kita berharap anak-anak mau dan mengerti tentang pentingnya mengikuti aturan dengan protokol kesehatan” imbuhnya
Babinsa berharap, melalui kegiatan ini, anak-anak lebih mengerti tentang pentingnya mencegah penyebaran Covid-19, dan bisa menjadi contoh bagi yang lebih dewasa dan penerapan protokol kesehatan bisa dilaksanakan oleh semua warga masyarakat yang berada di kabupaten paniai.
Besar harapan Babinsa kepada seluruh para guru untuk selalu menjelaskan dan sosialisasikan tentang virus Covid-19 kepada siswa siswi supaya mengerti dan menyiapkan sarana prasana saat melaksanakan aktifitas di luar maupun di dalam sekolah, “ujar Babinsa.
Kegiatan edukasi dan sosialisasi dengan membagikan masker gratis kepada siswa- siswi SDN 1 Enarotali berjalan lancar dan aman.