Yonranratfib 2 Mar Gelar Uji Arung Ranpur

SURABAYA, Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) melaksanakan Uji arung kendaraan tempurnya, sebanyak 18 Unit kendaraan tempur (Ranpur) meliputi 4 unit LVT-7 A1, 4 unit BTR 50 PK dan 10 BTR 50 P(M) akan di uji kemampuannya dalam mengarungi laut di dua tempat antara lain dermaga Satuan Amfibi (Satfib) dan Dermaga E depan Mako Kopaska Koarmada II, Ujung, Surabaya, Senin (25/03/2019).

Pada kegiatan uji arung Ranpur di laut dipimpin langsung oleh Komandan Yonranratfib 2 Mar Mayor Marinir Iwan Permana, S.H.,M.Tr.Opsla, setelah sepekan sebelumnya Yonranratfib 2 Mar melaksanakan uji nilai perorangan kesenjataan (UNPK) problem manuver Ranpur melaut di kolam rampa uji kedap Denhar Lanmar Sby, Karangpilang, Surabaya.

Dalam kesempatan ini Komandan Yonranratfib 2 Mar, menyampaikan merupakan suatu keharusan bagi setiap prajurit Yonranratfib 2 Mar dalam menyiapkan kendaraan tempur yang dimiliki demi terbinanya kemampuan unsur kendaraan pendarat amfibi guna pelaksanaan tugas pokok dalam rangka operasi pendaratan amfibi dan operasi lainnya oleh Satuan Tugas TNI AL.

Lebih lanjut, Mayor Marinir Iwan Permana, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan tujuan latihan ini selain untuk meningkatkan profesionalisme prajurit Yonranratfib 2 Mar juga untuk mengetahui sejauh mana kondisi terakhir kendaraan tempur yang disiapkan untuk mendukung Latihan Armada Jaya Tahun 2019 ini, serta dapat memberikan keyakinan kepada Pimpinan dalam mengambil keputusan tentang pengerahan Kendaraan Tempur Amfibi LVT-7 A1, BTR 50 PK dan BTR 50 P(M).

“Mengingat ini merupakan problem laut, kepada prajurit Yonranratfib 2 Mar yang terlibat sebagai crew Ranpur agar melaksanakan kegiatan uji arung ini dengan memperhatikan prosedur penyiapan dan tehnik mengemudi ranpur di laut dengan baik dan benar, pungkas orang nomor satu Batalyon itu. (pen)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *