Prajurit Resimen Kavaleri 2 Marinir Gelar Upacara Peringatan HUT ke 80 Korps Marinir

Surabaya, Prajurit dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) Menkav 2 Mar melaksanakan upacara peringatan HUT Ke 80 Korps Marinir yang dilaksanakan di lapangan apel Menkav 2 Mar kesatrian Marinir Soepraptono Semarung Ujung Surabaya. (17/11).

Hari ulang tahun kali ini bertemakan “Korps Marinir TNI AL Bersama Rakyat Membangun Indonesia Maju”, pada pelaksanaannya dipimpin oleh Perwira Staf Operasi Menkav 2 Mar Letkol Mar Aloysius Yogandhi Nugroho, M.Tr.Osla., mewakili Komandan Resimen Kavaleri 2 Marinir Kolonel Marinir La Ode Jimmy H.R., M.Tr.Hanla., M.M..

Dalam amanatnya, Perwira Staf Operasi Menkav 2 Mar membacakan amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si., menyampaikan, “Saya menyampaikan apresiasi atas dedikasi, kerja keras dan pengabdian yang tulus para prajurit Korps Marinir TNI AL dalam menjaga kedaulatan negara dan mempertahankan keutuhan wilayah NKRI,” tegasnya.

Peringatan hari ulang tahun Korps Marinir TNI Angkatan Laut, pada hakekatnya adalah sebuah momentum untuk menjaga nilai-nilai tradisi dan sejarah pengabdian Korps Marinir kepada bangsa dan negara.

Selain itu, sebagai penghormatan terhadap para pendahulu Korps Marinir yang telah gugur dalam mempertahankan kedaulatan NKRI, selama 80 tahun telah menunjukkan dedikasi tinggi dalam mempertahankan kedaulatan dan keutuhan NKRI. Korps Marinir selalu hadir di garda terdepan di setiap palagan baik dalam operasi militer perang maupun operasi militer selain perang.

Presiden Republik Indonesia bapak Prabowo Subianto, telah meresmikan validasi organisasi di lingkungan TNI, salah satunya yaitu Korps Marinir TNI Angkatan Laut, saya berharap, “Korps Marinir menjadi lebih handal dan profesional dalam melaksanaan tugas maupun pengabdian kepada bangsa dan negara. Kekuatan terbesar Korps Marinir bukan hanya pada alutsista yang canggih, tetapi pada tekad dan kepercayaan yang diperoleh dari rakyat,” pungkas inspektur upacara.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *