Lima Ikrar ASN Kemendagri Sukseskan Pemilu 2019

JAKARTA– (05/4) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) menggelar Apel Bersama dan Pembacaan Ikrar Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk ikut serta senyukseskan Pemilu Serentak Tahun 2019.

Mendagri Tjahjo Kumolo dikesempatan itu menegaskan bahwa Apel dan Ikrar yang rutin digelar ini sebagai wujud komitmen untuk mendukung suksesnya konsolidasi demokrasi melalui Pemilu.

“Pemilu ini harus berjalan sukses dalam mewujudkan sistem pemerintahan presidensil yang lebih efektif, efisien, pemerintahan yang memiliki legitimasi yang didukung secara luas oleh sekitar 192 juta lebih pemilih yang terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang telah disiapkan KPU. Kemendagri dan BNPP juga mendukung penuh Penyelenggara Pemilu mulai struktur pusat sampai ke tingkat TPS,” tegas Tjahjo.

Apel yang juga dirangkai dengan jalan sehat santai intern kemendagri diikuti ratusan peserta.

Terlihat kompak, peserta menggunakan kaos seragam kampanye bertuliskan “Sukseskan Pemilu Pilpres Serentak 2019. Lawan Hoax, Kampanye Berujar Kebencian Fitnah”.

Soliditas jajaran Kemendagri juga terlihat saat jajaran pemerintah pusat itu menyuarakan lima ikrar sukseskan pemilu, yaitu :

Satu, kami keluarga besar Kemendagri dan BNPP ikut bertanggungjawab untuk suksesnya Pemilihan Umum langsung dan serentak tanggal 17 April Tahun 2019

Dua, punya tekad menjaga domokrasi demi terwujudnya dan suksesnya Pemilihan Umum Serenak tahun 2019.

Tiga, mengajak kepada seluruh warga negara Republik Indonesia untuk hadir menggunakan hak pilihnya di TPS pada 17 April tahun 2019 sebagai wujud tanggungjawab sebagai warga negara yang punya hak konstitusional untuk memberikan dukungan dan tingkat partisipasi masyarakat untuk suksesnya Pemilu Serentak tahun 2019

Empat, kami keluarga besar Kemendagri dan BNPP mengajak seluruh warga negara Indonesia yang mempunyai hak pilih untuk tidak Golput serta mengajak keluarga, lingkungan, menggerakkan seluruh masyarakat Indonesia yang punya hak pilih untuk menggunakan hak pilihnya dengan penuh rasa tanggungjawab.

Lima, menjunjung tinggi kegotong-royongan persatuan dan kesatuan seluruh bangsa Indonesia untuk mewujudkan Pemilu Serentak tahun 2019 yang harus sukses dan mengedepankan kampanye yang adu program, adu konsep, adu gagasan, untuk didapatkan pemimpin yang amanah, pemimpin bangsa dan negara RI, serta mengecam adanya kampanye yang berujar kebencian, bersifat SARA, kampanye yang bersifat fitnah, merusak persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia, serta melawan adanya politik uang. (pspn/ef)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *