Lantamal III Jakarta Laksanakan Upacara Hari Ibu

JAKARTA, (22/12) Wakil Komandan Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) III Jakarta Kolonel Laut (P) I Made Wirahadi A.W., bertindak selaku Inspektur Upacara dalam rangka memperingati Hari Ibu ke-90 tahun 2018 di Lapangan Apel Markas Komando (Mako) Lantamal III Jakarta.

Sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia pada Upacara Hari Ibu yang jatuh pada tanggal 22 Desember2018 yang dibacakan Inspektur Upacara mengatakan,“Dalam pergerakan kebangsaan kemerdekaan, peran perempuan Indonesia menjadi bagian yang tak dapat dipisahkan dalam perjuangan panjang bangsa ini untuk meraih kemerdekaannya”.

 Dengan mengusung tema “Bersama Meningkatkan Peran Perempuan Dan Laki-laki Dalam Membangun Ketahanan Keluarga Untuk Kesejahteraan Bangsa” tema ini dibangun dengan melihat situasi dan kondisi bangsa Indonesia tahun 2018 dan menyelaraskan dengan arah kebijakan pembangunan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak sebagaimana telah tercantum dalam RPJM 2015-2019 serta mewujudkan Nawacita sebagai salah satu agenda Nasional berbagai persoalan sosial saat ini yang marak terjadi, dan berdampak kepada kehidupan masyarakat, khususnya perempuan dan anak, seperti terjadinya kekerasan, bentuk-bentuk perlakuan diskriminatif, dan lain-lainnya.

Peran keluarga menjadi salah satu yang diharapkan dapat menjadi bagian utama/pilar untuk mencegah terjadinya kekerasan melalui penanaman nilai-nilai, karakter dan budi pekerti, ketahanan keluarga sekaligus menjadi pondasi dalam menerapkan kehidupan yang harmonis, damai dan religius.

Diakhir amanatnya Menteri Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak berharap pada tahun ini, dapat mendorong terciptanya kesetaraan perempuan dan laki-laki dalam setiap aspek kehidupan, dan untuk itu, pada tahun ini perangkat upacara semuanya dari KOWAL (Korps Wanita Angkatan Laut) mulai dari Komandan Upacara, Pembaca UUD 1945, MC, Pembaca Sejarah, Komandan Kompi sampai dengan Komandan Pleton. 

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan acara syukuran hari ibu dan syukuran keberangkatan Umroh Danlantamal III Laksamana Pertama TNI Denih Hendrata, S.E, M.M., bersama keluarga pada akhir bulan Desember tahun ini di gedung serbaguna Lantamal III Jakarta.

Upacara memperingati Hari Ibu ke-90 tahun 2018 di Lantamal III Jakarta, dihadiri Danlantamal III, Para Asisten Danlantamal III, para Kasatker dan Kasatlak Lantamal III Jakarta, PNS Lantamal III Prajurit Bintara, Prajurit Tamtama serta Ibu-ibu Jalasenastri.                                                                              

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *