Dandim Ikuti Upacara Peringatan Hari Koperasi Nasional Ke-72

Tulungagung – Komandan Kodim 0807/Tulungagung Letkol Inf Wildan Bahtiar, S.I.P menghadiri dan mengikuti prosesi acara Upacara Peringatan Hari Koperasi Nasional Ke-72 yang diselenggrakan oleh Pemerintah Kabupaten Tulungagung di halaman kantor Pemkab Tulungagung Jl. A. Yani Barat Kabupaten Tulungagung Jawa Timur, Selasa (30/07/2019).

Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Tulungagung Ir. Indra Fauzi, M.M menjadi inspektur dalam upacara peringatan Hari Koperasi ke 72 yang digelar di halaman Pemkab tersebut.

Peringatan Hari Koperasi Nasional ke-72 tahun ini mengusung tema Reformasi Total Koperasi di Era Revolusi Industri 4.0, koperasi diharapkan mampu menghadapi tantangan baru di dunia perkoperasian. Tidak hanya sekedar mengubah cara berbisnis dengan memanfaatkan perkembangan teknologi informasi, namun menyangkut persoalan mindset dan juga perubahan dalam sistem tata kelola.

Melalui tema diatas, diharapkan dapat menginspirasi bagi semua orang untuk terus menggelorakan masyarakat sadar akan pentingnya koperasi yang merupakan soko guru ekonomi rakyat Indonesia yang berazaskan kekeluargaan, dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat. Dan memacu semua insan perkoperasian untuk mempunyai kreatifitas dan inovasi yang tinggi untuk menata organisasi dan strategi bisnisnya mengikuti perkembangan jaman.

Sekda Kabupaten Tulungagung Ir. Indra Fauzi, M.M menyebutkan bahwa Kabupaten Tulungagung saat ini memiliki 971 unit koperasi yang didalamnya terdapat 271 koperasi wanita dan 105 koperasi wanita syariah yang tersebar di Desa dan kelurahan se Kabupaten Tulungagung. Koperasi-koperasi wanita tersebut merupakan program prioritas Pemprov Jawa Timur. Secara keseluruhan asset koperasi wanita di Kabupaten Tulungagung mencapai 24,4 Milyar yang mengalami kenaikan 11,4% dari tahun 2015 sebesar 22 Milyar.

“Dari 971 koperasi di Tulungagung, terdapat 271 koperasi wanita dan 105 koperasi wanita syariah. Yang total assetnya mencapai 24,4 Milyar.” ungkap Sekda Tulungagung tersebut.

Mengakhiri sambutannya, Sekda Kabupaten Tulungagung Ir. Indra Fauzi, M.M mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama berperan aktif dalam mendorong dan mendukung pengembangan koperasi dan UMKM. Hal tersebut diharapkan dapat membantu koperasi dan UMKM agar terus dapat eksis, berkembang dan berdaya saing di era yang serba modern dan digital seperti saat ini sehingga pada akhirnya koperasi bisa berkualitas dan UMKM naik kelas.

“Mari bersama-sama berperan aktif dalam mendorong dan mendukung pengembangan koperasi dan UMKM agar terus dapat eksis, berkembang dan berdaya saing yang pada akhirnya koperasi bisa berkualitas dan UMKM naik kelas.” tutup Ir. Indra Fauzi, M.M.

Usai pelaksanaan upacara, dilanjutkan dengan pemberian reward kepada koperasi-koperasi sehat berprestasi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *