Babinsa Koramil Mejayan Madiun Berikan Pelatihan Saka Wira Kartika

MADIUN, Babinsa Koramil 0803/08 Mejayan, Kodim 0803/Madiun, Sertu Iswanto memberikan pembinaan dan pelatihan terhadap anggota Pramuka Saka Wira Kartika di halaman Koramil 0803/08 Mejayan, Minggu (18/1/2019).

Dalam kegiatan anggota Pramuka Saka Wira Kartika diberi materi pelatihan, meliputi, tali temali, bela diri, navigasi darat, wawasan kebangsaan, dan larangan penggunaan narkoba.

Danramil 0803/08 Mejayan Kapten Inf Heru saat dikonfirmasi mengatakan, kegiatan yang dilaksanakan tersebut merupakan bagian integral dari Gerakan Pramuka dan jajaran Kwartir Gerakan Pramuka, yang merupakan wadah pendidikan guna menyalurkan minat, mengembangkan bakat dan meningkatkan pengetahuan, kemampuan, keterampilan dan pengalaman Pramuka.  

Hal itu dimaksudkan, dengan harapan para pemuda atau kalangan pelajar yang juga sebagai Generasi penerus bangsa lebih kreatif dan inovatif dalam berbagai bidang kejuruan, serta memotivasi mereka untuk melaksanakan kegiatan karya nyata dan produktif.

Lebih Lanjut Danramil menambahkan, Kegiatan latihan Saka Wira Kartika dilaksanakan rutin setiap hari Minggu guna membekali anggota Saka Wira Kartika Mejayan berbagai ketrampilan yang harus dimiliki sehingga dapat berkompetisi dengan Pramuka yang lain apabila diadakan perlombaan,” pungkas Danramil. (Pen)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *