Babinsa 05 TA dan Tiga Pilar Optimalkan Operasi Yustisi Tertib Masker

Jakarta, Babinsa kelurahan Kebon Kacang Serma Syaparuddin bersama Satpol PP Kecamatan dan Kelurahan melaksanakan kegiatan Operasi Yustisi Tertib Masker bertempat dipasar Gandari jalan Kebon Kacang 1 RW 05 Kelurahan Kebon Kacang Kecamatan Tanah Abang , Rabu (10/11).

Adapun jumlah aparat Tiga Pilar yang turut dalam operasi berjumlah 15 aparat yang terdiri dari Babinsa Koramil 05 TA, Satp Pol PP, jajaran Kelurahan, FKDM dan lainnya.

Saat kegiatan, operasi yustisi menjaring 16 warga yang tidak menggunakan masker dengan benar. Atas pelanggaran tersebut belasan warga dikenakan sanksi yang berlaku.

“Operasi menjaring 16 warga yang tidak patuh protokol kesehatan, karena tidak menggunakan masker dengan benar. Masker hanya menempel di leher, tidak semeatinya. Oleh karenanya mereka dikenakan sanksi sosial membersihkan jalan”, tutur Babinsa Serma Syaparuddin disela kegiatan.

Danramil 05 TA Mayor Arh. Saryono ditempat terpisah menegaskan bahwa operasi yustisi tertib masker akan terus dioptimalkan. Hal itu menurutnya sebagai upaya mencegah dan menyadarkan masyarakat betapa pentingnya prokes guna menangkal penyebaran Covid 19.

“Kepatuhan menggunakan masker dan prokes lainnya terbukti ampuh menghindari penularan Covid 19. Hal ini sangat penting. Warga harus mematuhi prokes”, tegas Danramil kepada media.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *