Yonranratfib 2 Mar Laksanakan Program Sistem Kelola dan Perluasan Lahan Ketahanan Pangan
Surabaya, Menghadapi Pandemi Covid 19 yang berdampak terhadap kebutuhan pangan dalam kelangsungan hidup masyarakat sekitar, Batalayon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) meningkatkan sistem kelola dan perluasan lahan dengan memanfaatkan lahan tidur yang masih ada untuk mendukung terpenuhinya kebutuhan pangan. Kegiatan dilaksanakan di Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung, Surabaya. Senin (13/07/2020).
Kegiatan sistem kelola dan perluasan lahan tanaman pangan merupakan sebagai langkah dalam meningkatkan hasil panen yang dilaksanakan oleh prajurit Figther Sejati Yonranratfib 2 Mar, diantaranya pengelompokan berbagai jenis tanaman palawija maupun sayur mayur serta pemanfaatan saluran pembuangan air kolam dapat dijadikan budidaya ikan air tawar dan kebutuhan penyiraman tanaman. Selain itu, sistem kelola ini juga dimaksudkan agar tercipta suasana yang asri, hijau dan panaroma keindahan lingkungan yang terkesan alami.
Dalam kesempatan tersebut Komandan Yonranratfib 2 Mar Mayor Marinir Iwan Permana, S.H., M.Tr.Opsla menyampaikan “ kegiatan yang kita laksanakan ini merupakan upaya kita dalam mendukung program pemerintah untuk memperkuat ketahanan pangan secara maksimal dengan memanfaatkan lahan tidur sebagai implementasi dari progam Luas Tambah Tanam (LTT)“.Ucapnya.
Selain itu disampaikan pula kepada prajurit Yonranratfib 2 Mar agar dalam mendukung program pemerintah tentang ketahanan pangan ini tidak hanya dilakukan di Satuan, melainkan prajurit diharapkan mampu menerapkan dan menjadikan dirinya sebagai contoh di lingkungan sekitar dalam meningkatkan ketersediaan pangan di masa pandemi ini dengan memanfaatkan tanah pekarangan rumah untuk penanaman jenis tanaman pangan yang memiliki potensi untuk dikembangkan.