Wujud Sinergitas TNI POLRI : Anggota Kodim 0501/JP BS Nobar Film 22 Menit
JAKARTA, trisulanews.com – Anggota Kodim 0501/ JP BS beserta keluarga dan Mitra Kodim menyaksikan pemutaran film dokumenter berjudul 22 menit garapan sutradara Eugene Panji dan Myrna Paramitha di Bioskop Metropole XXI, Menteng, Jakarta Pusat. Selasa (23/7/18).
Film ini merupakan sebuah apresiasi terhadap kinerja maksimal anggota Kepolisian RI yang telah berhasil melumpuhkan aksi teror bom di ibukota pada bulan Januari 2016 di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.
Pasiter Kodim 0501/JP BS Mayor Arm Hasanudin selaku yang tertua dalam rombongan menyampaikan apresiasi dan rasa bangga setelah menyaksikan film 22 Menit ini, ” Mata dunia internasional akan semakin terbuka setelah melihat film ini, bahwa Indonesia menentang aksi terorisme dengan dalih apapun”, jelas Pasiter.
Kegiatan kami juga merupakan wujud sinergitas dua institusi Kodim 0501/JP BS dan Polres Metro Jakpus yang dalam kesehariannya saling bahu membahu dalam tugas mengamankan Ibukota Jakarta.
Seluruh hadirin pun setuju dengan apa yang disampaikan pasiter, termasuk Citra salah satu pelajar kelas 4 SD yang terisak melihat betapa kejamnya perbuatan para teroris, ” Mereka sangat kejam dan tidak berperi kemanusiaan, Kami anak bangsa Indonesia tidak takut terorisme”, urainya dengan suara lantang.
Film ini memberikan satu lecutan semangat pada masyarakat Indonesia untuk bersatu melawan terorisme dan radikalisme, juga menjadi pembelajaran yang penting untuk generasi muda Indonesia. ” Kami warga Kodim 0501 tidak takut terorisme”, tutup Pasiter bersama seluruh pengunjung studio 3 Metropole. (An/pen)