Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat Babinsa Koramil 1705-06/Mapia Bantu Warga Bangun Rumah
Mapia – Babinsa Koramil 1705-06/Mapia Serka Parto melaksanakan karya bakti membantu warga binaan dalam pembangunan rumah salah satu warga guru yang merupakan warga binaan di rumah Bapak Titus Dogomo di samping SD KampungĀ Dawaikunu Distrik Mapia Kabupaten Dogiyai.
Danramil 1705-06/Mapia Lettu inf Yulian Gobay,S.Ip, mengatakan bahwa bentuk wujud bantuan pada Karya Bakti untuk meringankan beban Masyarakat dan bentuk kepedulian Babinsa agar terjalin hubungan yang baik menanamkan nilai-nilai budaya gotong royong.
Kerja bakti ini merupakan untuk menjaga kekompakan dan keharmonisan antara Babinsa dan warga binaannya Selain itu kedekatan Babinsa bersama masyarakat sangat dibutuhkan guna mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
Sebagai seorang Babinsa yang berhubungan langsung dengan masyarakat di wilayah harus selalu bersama seluruh warga serta menerapkan nilai budaya gotong royong dalam melaksanakan setiap kegiatan yang ada di lingkungan masyarakat. Dengan adanya kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang positif dalam nilai gotong-royong sehingga tercapai semboyan dan motto kemanunggalan TNI dengan rakyat
Selaku tuan rumah, Titus Dogomo mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi Babinsa Koramil 1705-06/Mapia yang telah membantu kami, Kami sekeluarga mengucapkan syukur yang tak terhingga semoga Tuhan bisa membalas budi Bapak bapak Babinsa di lingkungan ini.