Tingkatkan Kedekatan Dengan Warga Binaan, Babinsa Koramil Ngrayun Turut Karya Bakti Rabat Jalan

Ponorogo,- Menjalin kedekatan dengan warga binaan, merupakan hal terpenting yang harus dilakuan oleh para Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang tugas sehari-harinya selalu berbaur dengan masyarakat di wilayahnya. Ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan oleh para Babinsa di wilayah agar selalu dekat dengan warga antara lain: anjang sana atau silaturahmi, karya bakti, pendampingan dan pengawalan pertanian serta masih banyak lagi.

Seperti hari ini misalnya, untuk menjalin kedekatan dengan warga, anggota Koramil 0802/12 Ngrayun, Serka Sucipto yang sehari-hari bertugas menjadi Babinsa Desa Baosan melakukan karya bakti merabat jalan bersama masyarakat Rt 01, Rw 02 Dukuh Krajan, Desa Baosan, Kecamatan Ngrayun, Kabupaten Ponorogo, Selasa (31/12/2019).

“ Sebagai Bintara Pembina Desa, saya harus selalu aktif dan respek terhadap perkembangan yang ada di wilayah binaan saya, dan memang sudah seharusnya seorang Babinsa selalu ada di tengah-tengah warga binaan, “ kata Serka Sucipto .

Dia melanjutkan, “ Dengan terus ada di tengah-tengah masyarakat, termasuk seperti hari ini turut melaksanakan karya bakti perabatan jalan, disamping ikut memberikan kontribusi yang positif terhadap pembangunan, dengan sendirinya akan terwujud tali silaturahmi dan juga kedekatan serta kebersamaan dengan warga, “ jelasnya.

Dengan terus melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) yang baik dan benar, selain untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan juga untuk lebih meningkatkan dan menjaga hubungan talisilaturahmi, kedekatan dan kebersamaan agar sasaran pembinaan teritorial dapat terlaksana dan tercapai dengan optimal.(MdC0802)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *