Siswa SMA YPPGI Waghete Kabupaten Deiyai Dibekali Wasbang oleh Babinsa Koramil 02/Tigi

Siswa SMA YPPGI Waghete di Bekali Wawasan Kebangsaan Oleh Babinsa Bintara Pembina Desa ( Babinsa ) Koramil 02/Tigi Kodim 1703/Deiyai Serka Suherman bersama 2 Babinsa yaitu Serda Yohanes Pakage dan Serda Alfiyus memberikan materi Wawasan Kebangsaan (Wasbang) dan Bela Negara (Belneg) kepada siswa peserta Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) kepada siswa dan siswi kelas X SMA YPPGI Waghete, bertempat di Waghete I, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Senin (07/2/2022).

Serka Suherman mengatakan bahwa materi Wawasan Kebangsaan, Pancasila harus dipahami sejak dini, karena untuk menanamkan ideologi kebangsaan yang kuat dan rasa cinta tanah air serta mengetahui dasar negara indonesia yaitu pancasila.

“Siswa dan Siswi SMA YPPGI merupakan jenjang pendidikan menengah yang memiliki posisi strategis dalam membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda bangsa, Tentunya sangat penting diberikan bekal wawasan kebangsaan untuk memahami ideologi Pancasila dan Undang – undang Dasar 1945.

Pemberian materi tentunya disesuaikan dengan kemampuan daya pikir anak setingkat SMA yaitu dengan pola mengajak kembali untuk mengingat nama-nama para pahlawan nasional serta perjuangannya, menyanyikan lagu-lagu nasional, penanaman nilai-nilai saling menghormati, kesetiakawanan, sopan santun dan giat belajar sebagai bagian dari perjuangan adik-adik siswa-siswi sekolah menengah atas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *