Siap Raih Prestasi, Atlet Yonranratfib 2 Mar Ikuti Apel Khusus Jelang Pekan Olah Raga TNI AL Wilayah Timur 2025

Sidoarjo, Dalam rangka kesiapan menghadapi Pekan Olah Raga TNI AL (Poral) Wilayah Timur 2025, atlet tenis meja Yonranratfib 2 Mar yang tergabung dalam Kontingen Pasmar 2, mengikuti Apel Khusus kesiapan atlet Poral Marinir wilayah timur tahun 2025 di Markas Komando Pasmar 2, Kesatrian Marinir Moekijat, Gedangan, Sidoarjo.

Pada apel khusus yang dilaksanakkan belum lama ini (22/4), kontingen atlet Poral Pasmar 2 secara resmi dipimpin oleh Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Nanang Saefulloh, S.E., M.M., Di mana dalam momen tersebut turut hadir Komandan Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) Mayor Marinir Arif Wahyudi, M.Tr.Opsla., sebagai Kayanus tenis meja Pasmar 2 memberikan support dan semangat dalam event bergengsi yang akan diikuti oleh kontingen dari Mabesal, Koarmada RI, Pushidrosal, Kolinlamil, Kormar, dan Seskoal.

Sebelumnya Komandan Yonranratfb 2 Mar Mayor Marinir Arif Wahyudi, M.Tr.Opsla., mengatakan bahwa dengan dilaksanakannya apel khusus ini, diharapkan atlet Yonranratfib 2 Mar khususnya atlet Pasmar 2 yang akan berlaga di beberapa cabang olahraga di Pekan Olah Raga TNI AL Wilayah Timur 2025, benar-benar siap dalam hal mental dan fisik serta merupakan ajang pembuktian untuk menjadi yang terbaik atas persiapan maupun latihan yang sudah dilaksanakan selama di Satuan.

Lebih dari itu,” Pekan olahraga TNI Angkatan Laut ini merupakan bukti konkrit bahwa prajurit Pasmar 2 sebagai prajurit Jalasena tidak hanya tangguh dalam menjaga kedaulatan NKRI, tetapi juga unggul dalam bidang olahraga yang dilandasi dengan semangat juang, pantang menyerah dan menjujung tinggi sportivitas selama berkompetisi demi lahirnya bibit-bibit unggul yang tidak hanya dapat membawa nama harum satuan tetapi juga berkiprah di kancah nasional dan internasional,” pesan Komandan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *