Serma Sundowo Dampingi Poktan Sri Asih Melaksanakan Penyemprotan Massal Hama Wereng di Desa Ngrendeng

TULUNGAGUNG, – Hama wereng dapat merusak tanaman padi para petani. Untuk mengantisipasi rusaknya tanaman, perlu adanya upaya mengatasi hama wereng. Untuk itu puluhan petani melakukan gerakan pembasian hama secara massal untuk menekan ledakan serangan wereng.

Babinsa Desa Ngrendeng Serma Sundowo anggota Koramil 0807/14 Gondang Kodim Tulungagung bersama puluhan petani anggota Poktan Sri Asih melaksanakan gerakan pemberantasan hama wereng dengan cara menyemprotkan pestisida di Dusun Gatak Desa Ngrendeng Kecamatan Gondang Kabupaten Tulungagung Jawa Timur, Kamis (27/12/2018).

Poktan Sri Asih dalam gerakan membasmi hama wereng massal ini juga melibatkan Dinas BPP Kecamatan Gondang dan petugas penyuluh lapangan (PPL) Desa Ngrendeng serta dihadiri juga oleh Kepala Desa Ngrendeng. Petugas memberikan bantuan pestisida dan tata cara penanganan tanaman padi yang terserang hama wereng.

Serma Sundowo mengaku pelaksanaan upaya penekanan serangan hama wereng secara massal dan terpadu seperti saat ini sangat perlu, agar tidak meluas dan terjadi gagal panen. Gagal panen merupakan hal yang harus dihindari mengingat nasib warga binaannya yang berprofesi sebagai petani akan mengalami kerugian.

“Penyemprotan massal seperti saat ini sangat perlu, agar tidak meluas dan terjadi gagal panen yang dapat merugikan warga binaan saya.” ungkap Serma Sundowo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *