Serka Ahmad Marulloh Ikuti Sosialisasi Penggunaan Elektronik Jumantik
Jakarta, Kader Juru Pemantau Jentik ( Jumantik ) adalah ujung paling depan dalam usaha preventif yang dilakukan pemerintah untuk memberantas penyebaran penyakit yang dilibatkan oleh nyamuk Aedes Aegepty.
Untuk itu maka Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat dipimpin Walikota Jakarta Pusat Bayu Megantara mengadakan langkah kongkret guna menunjang kinerja para kader Jumatik. Bertempat di Kantor Kecamatan Johar Baru, Jakarta Pusat. Kamis (8/8/19)
” Mereka akan berkeliling dan memastikan tidak ada genangan air yang akan menjadi sarang nyamuk penyebab demam berdarah “, jelas Walikota.
Untuk itu Pemkot menggalakkan penggunaan Elektronik Jumatik (e-tik) agar para Jumantik lebih memahami dan menguasai tugasnya serta dapat memotivasi para petugas Jumantik dalam melaksanakan tugasnya di masyarakat.
Diharapkan kepada masyarakat untuk membuka pintu dan menyambut baik kunjungan para kader Jumantik. Seperti yang disampaikan Babinsa 08/ Johar Baru Serka Ahmad Marulloh kepada Media.
” Kami Babinsa Koramil 02 / Johar Baru akan selalu memberikan pendampingan kepada para kader Jumantik dalam pemeriksaan di rumah – rumah warga ” jelas Ahmad.
Warga Johar Baru sendiri sadar akan potensi jentik berkembang di genangan air, sehingga bersama warga Jumantik kami bergotong royong membersihkan lingkungan pada kegiatan Jumat keliling (Jumling).