Serda Bambang Melaksanakan Pendampingan Pendistribusian BLT BBM, BPNT dan PKH

Tulungagung – Serda Bambang dan Koptu Tumijan anggota Koramil Tipe B 0807/15 Pagerwojo bersama anggota Polsek Pagerwojo melaksanakan pendampingan pendistribusian bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu di Pendopo Kecamatan Pagerwojo Kabupaten Tulungagung Jawa Timur, Selasa (29/11/2022).

Pendistribusian bantuan langsung tunai ini dilaksanakan guna membantu masyarakat yang memenuhi kriteria tertentu antara lain keluarga miskin, keluarga yang ada warga sakit kronis/menahun, tidak memiliki pekerjaan dan seluruhnya belum mendapat bantuan sosial lain. Serda Bambang dan Koptu Tumijan bersama anggota Polsek Pagerwojo hadir mendampingi para petugas di lokasi untuk memastikan pendistribusian BLT BBM, BPNT dan PKH dapat berjalan dengan lancar dan tepat sasaran kepada yang berhak menerima.

Serda Bambang menyebutkan ada 785 orang warga menjadi penerima manfaat. Para penerima bantuan tersebut sebelumnya sudah tercatat di dalam database masing-masing desa.

“Pagi ini 785 orang yang terdata mendapatkan BLT BBM, BPNT dan PKH.” ungkap Serda Bambang.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *