Prajurit Batalyon Kapa 2 Marinir Peringatan Hari Sumpah Pemuda

Surabaya. Prajurit Batalyon Kapa 2 Marinir mengikuti Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-94 tahun 2022, di lapangan Kesatrian Marinir Soepraptono, Semarung, Ujung Surabaya. Jum’at (28/10/2022).

Menindaklanjuti perintah harian Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan profesional.

Memperingati Hari Sumpah Pemuda Ke-94 tahun 2022 ini dengan tema “Peringatan Hari Sumpah Pemuda saat ini adalah bersatu bangun bangsa tema ini memberikan pesan mendalam bahwa Bersatu padu adalah harga mati yang harus dikuasai untuk membangun ketangguhan dan persatuan menjadi kekuatan untuk melakukan pembangunan peradaban yang unggul sebagai eksistensi bangsa Indonesia” yang diikuti oleh seluruh prajurit Batalyon Kapa 2 Marinir.

Dalam kesempatan tersebut Danyonkapa 2 Mar Letkol Marinir Yudha Fahruliyan, S.H., M.Tr.Opsla., menyampaikan “Momentum-momentum bersejarah penting dalam perjalanan bangsa Indonesia selama ini bisa dicapai dengan modal persatuan para pemuda di tengah berbagai keragaman yang dimiliki bangsa Indonesia, untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda Negara Indonesia yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda yang harus dipedomani kepada seluruh prajurit Yonkapa 2 Mar,” tegas Danyonkapa 2 Mar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *