Perenang Yonranratfib 2 Mar Berlaga Di Kasal Cup Fin Swimming Selat Madura

Surabaya. Berenang berkilo-kilometer, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-62 Kopaska, Prajurit Batalyon Kendaraan Pendarat Amfibi 2 Marinir (Yonranratfib 2 Mar) berlaga dalam event Kasal Cup Fin Swimming Selat Madura, dengan titik start Dermaga Kamal Madura dan finish di Dermaga Madura Koarmada II, Ujung, Surabaya. Minggu (25/02/2024).

Lomba renang yang diikuti pria dan wanita kategori TNI/POLRI maupun umum ini ditinjau sekaligus diberangkatkan start awal langsung oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla.

Sebelumnya, Komandan Yonranratfib 2 Mar Letkol Marinir Aloysius Y.N., M.Tr.Opsla, menyampaikan kepada prajuritnya yang tergabung dalam Kontingen Pasmar 2, bagi prajurit matra laut berenang bukanlah hal yang sulit, namun keharusan bagi setiap prajurit untuk tetap mengikuti ketentuan dan prosedur keamanan adalah prioritas yang paling utama, untuk itu manfaatkan kesempatan ini untuk menjawab semua tantangan prajurit dengan menunjukkan kemampuan berenang mengarungi laut.

Harapannya “Prajurit Fighter Sejati Yonranratfib 2 Mar selalu bersemangat dan menjunjung tinggi sportifitas untuk bisa memberikan yang terbaik dalam menuntaskan waktu tercepat dan meraih prestasi,” pungkas Komandan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *