Pengasapan Oleh Babinsa Menteng Cegah DBD Mewabah
Jakarta, Anggota Koramil 01/Menteng melaksanakan pengasapan, untuk membasmi nyamuk aedes aegypti penyebab demam berdarah dengue (DBD), di RT 01-RT05/RW 04, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat.(12/7/2020)
Babinsa menginisiasi warga untuk bersama sama melaksanakan tindakan preventif untuk membunuh jentik jentik nyamuk penyebab demam berdarah.
Kegiatan ini sebagai wujud aksi di tengah pandemi Covid-19 namun di musim panca roba kita tidak terlena atau hanya terfokus percepatan penanganan covid-19.
“Fogging ini kita lakukan fogging untuk mencegah DBD, karena DBD tidak kalah banyak memakan korban jiwa,” ujar Babinsa Serda Sunarji.
Pengasapan dilakukan hingga kedalam rumah warga, terutama tempat air dan genangan air. (pnkdm0501)