Peduli Sesama, Keluarga Besar Yonif 511/DY Sumbangkan Darahnya

Menindak lanjuti perintah Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Deni Rejeki, S.E, M.Si dalam rangka memeriahkan HUT ke-59 Korem 081/DSJ, Prajurit Yonif 511/DY dan Ibu Persit melaksanakan kegiatan donor darah.

Danyonif 511/DY Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P saat ini melaksanakan tugas operasi di perbatasan RI-PNG perintahkan pasukannya yang berada di home base untuk melaksanakan kegiatan donor darah bersama Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Blitar bertempat di Kantor Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. Selasa (22/11/2022)

Kegiatan diawali dengan melaksanakan apel pagi dilanjutkan dengan pemeriksaan kesehatan, pengecekan golongan darah dan pengambilan darah.

Donor darah ini merupakan bentuk kepedulian sosial kepada sesama yang di lakukan oleh keluarga besar Yonif 511/DY untuk membantu meringankan kesulitan masyarakat.

Ka Korum Yonif 511/DY Lettu Inf Eko Widiyanto menyampaikan, Semoga ketulusan dan niat baik dari pendonor akan mendapatkan berkah dan pahala dari Tuhan YME.

“Tujuan dilaksanakan donor darah untuk menumbuhkan rasa kepedulian sosial kepada sesama, memenuhi ketersediaan stok darah di PMI Kota Blitar dan bisa menyelamatkan nyawa orang lain yang membutuhkan darah,” harapnya.

Pak Kabianto jabatan humas unit transfusi darah PMI Kota Blitar mengucapkan terima kasih kepada Yonif 511/DY telah melaksanakan donor darah. “Semoga setetes darah yang di donorkan oleh keluarga besar Yonif 511/DY bisa berguna bagi masyarakat dan menjadikan ladang amal untuk pendonor”,ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *