Koramil 05/TA Ajak Masyarakat dan Pelajar Dalami Pancasila

JAKARTA, trisulanews.com – Memperingati Hari Lahirnya Pancasila Koramil 05/Tanah Abang Kodim 0501/JP BS mengajak warga masyarakat dan siswa/siswi SMKN 19 lebih mengenal Pancasila.

Danramil 05/Tanah Abang Mayor Chb Bayu Wibowo, S.H. dikesempatan itu menyampaikan bahwa Pancasila telah ditetapkan sebagai dasar negara Republik Indonesia sejak Proklamasi Kemerdekaan Tanggal 17 Agustus 1945. Pancasila yang telah menjadi dasar pengelolaan kehidupan berbangsa dan bernegara telah banyak mengalami ujian berat.

“Kita ketahui bersama ada pihak-pihak tertentu yang berusaha menggantikan pancasila dengan ideologi lain, namun terbukti Pancasila tidak tergoyahkan dan akan tetap hidup serta terjaga dengan baik dalam hati dan sanubari kita semua”, urai Bayu di RT 06 RW 04 Kelurahan Bendungan hilir Kecamatan Tanah Abang -Jakarta Pusat, baru baru ini.

Kegiatan ini menindak lanjuti perintah pimpinan dalam rangka mensosialisasikan Pancasila secara masif dengan mengambil tema ” Pancasila Dari Kita, Oleh Kita, Untuk Kita” hal tersebut untuk mengeratkan kembali Pancasila ke hati sanubari masyarakat Indonesia, sambungnya.

Kegitan ini di Hadiri, Sekcam Kecamatan Tanah Abang, Lurah Kelurahan Tanah Bang, Ketua RW 04 benhil, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Guru dan Siswa/siswi SMKN 19, kegiatan berjalan dengan aman dan terkendali. (aw/e)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *