Kesatria Yonif 503 Kostrad Bagikan Topi Santa, Sambut Hari Natal Penuh Kebahagiaan

trisulanews.com, (18/12) Satgas Pamtas Mobile RI-PNG Yonif 503 Kostrad bagikan topi santa dan permen kepada anak – anak sehabis melaksanakan ibadah minggu, di Gereja Kolam Betesda Distrik Kenyam Kabupaten Nduga, Papua belum lama ini. (15/12).

Kehangatan dan kegembiraan setelah melaksanakan ibadah merupakan momen kebersamaan yang sangat indah bagi Satgas Yonif 503/Mayangkara. Salah satunya berbagi permen dan topi ala santa claus yang diberikan langsung oleh Kesatria Mayangkara dipimpin Komandan Satgas Letkol Inf Gurbasa Samosir kepada anak – anak Gereja.

Topi santa claus yang menandakan akan penyambutan perayaan hari Natal yang di tunggu – tunggu oleh seluruh umat Nasrani, menyita antusias kebahagiaan anak – anak dan masyarakat yang hadir.

Sebagai Dansatgas Letkol Inf Gurbasa Samosir mengajak seluruh Kesatria Mayangkara untuk dapat menciptakan kebahagian dalam menyambut hari Natal, “Marilah kita sambut Natal dengan ucapan yang penuh kebaikan, memberikan sentuhan kelembutan bagi saudara – saudara kita di Nduga pegunungan ini, dan menghadirkan kedamaian bagi setiap jiwa yang kita sentuh”. (Pen).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *