Jelang HUT ke 77 Korps Marinir, Prajurit Yonmarhanlan VII Sumbang Darah
Kupang, Dalam rangka peringatan HUT ke 77 Korps Marinir, prajurit Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) VII bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Kota Kupang menggelar donor darah yang dilaksanakan di Ruang Serba Guna Mako Yonmarhanlan VII Komplek TNI AL Osmok Kota Kupang Nusa Tenggara Timur. Senin,(7/11/2022).
Kegiatan donor darah ini, merupakan bagian dari rangkaian kegiatan peringatan HUT Korps Marinir yang jatuh pada tanggal 15 Nopember 2022 nanti, kegiatan donor darah diawali dengan pemeriksaan tensi, pengecekan HB dan golongan darah, serta pengecekan riwayat kesehatan, dan selanjutnya peserta yang dinyatakan lolos screaning dapat mendonorkan darahnya, selain dari prajurit Yonmarhanlan VII, kegiatan ini turut melibatkan jajaran TNI Polri di wilayah Kupang meliputi Lantamal VII, Pom Lantamal VII, Lanud El Tari, Yonif 743/PSY, Polda NTT, Satbrimob Polda NTT, dan Jalasenastri Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2.
Danyonmarhanlan VII Letkol Marinir Wira Dharma S. Lumban Gaol, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini, merupakan wujud kepedulian prajurit Yonmarhanlan VII kepada masyarakat, selain itu dengan kegiatan ini diharapkan dapat menambah stok ketersediaan darah di PMI Cabang Kota Kupang, mengingat setetas darah sangat berarti bagi kehidupan sesama, dan dalam kesempatan tersebut Danyonmarhanlan VII mengucapkan terima kasih atas dukungan dan partisipasi dari prajurit Yonmarhanlan VII, ibu Jalasenastri Ranting D Cabang 1 Korcab Pasmar 2 serta seluruh jajaran instansi TNI Polri di wilayah Kota Kupang.