Jalasenastri Cabang 5 Korcab Pasmar 2 Laksanakan Program Pasmar 2 Peduli di Desa Binaan Kwatu
Mojokerto. Jalasenastri Cabang 5 Korcab Pasmar 2 peduli berbagi sembako kepada masyarakat yang menjadi Desa Binaan Potensi Maritim di Desa Kwatu Mojokerto, Jawa Timur. Rabu (02/03/2022).
Program pemberian paket sembako kepada masyarakat Desa Kwatu oleh pengurus Jalasenastri Cabang 5 Korcab Pasmar 2 bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat khususnya yang kurang mampu, terlebih di masa pandemi Covid-19 yang sampai saat belum juga berakhir.
Bhakti sosial dikemas bersamaan dengan program vaksinasi massal Covid-19 yang di prakasai Menkav 2 Marinir dengan tenaga medis dari Yonkes 2 Marinir bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Mojokerto dengan sasaran vaksin Lansia dengan vaksinasi dosis 1, dosis 2 dan dosis 3 atau boster bagi masyarakat desa Kwatu Mojokerto.
Kegiatan tersebut, merupakan implementasi dari perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, dalam membangun sumber daya manusia yang unggul, menjaga kepercayaan negara dan masyarakat melalui TNI Angkatan Laut dengan kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara..