HUT TNI 79 di Monas, Masyarakat Antusias Naik Tank dan Ranpur Marinir

Jakarta. Tawa riang dan senyum ribuan masyarakat muali dari anak kecil sampai dengan orang dewasa pecah seketika. Mereka bergembira dan sangat senang ketika diberi kesempatan untuk bisa menaiki Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista) Tank dan Kendaraan Tempur Korps Marinir TNI Angkatan Laut. Sabtu (05/10/2024).

Tidak hanya sampai disitu, di Hari Ulang Tahun Ke 79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang di gelar di Silang Monas Jakarta Pusat, masyarakat bisa mengabadikan momen tersebut dengan berfoto bersama Prajurit dan Alutsista Korps Marinir, bahkan mengikuti Parade Kendaraan Tempur yang disaksikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo beserta Pejabat Negara lainnya.

“Saya sangat senang sekali bisa menyaksikan acara Hari Ulang Tahun TNI, saya datang dari Tuban dari kemarin bersama anak-anak untuk melihat dan merasakan langsung naik kendaraan Tank TNI, selain itu juga saya diberikan makan dan minum gratis serta melihat atraksi terjun dan pesawat TNI.” Ucap Bapak Sukirno salah satu pengunjung.

“Di Hari Ulang Tahun TNI Ke 79 ini menunjukan betapa dekatnya Tentara Nasional Indonesia dengan Rakyat dan itu adalah Power dan kekuatan besar negara kita. TNI dan Rakyat menyatu.” Ucap Presiden Republik Indonesia Ir. H Joko Widodo di depan awak media.

Dalam kegiatan tersebut Korps Marinir mengerahkan Ribuan Prajurit Petarung Marinir dan Ratusan kendaraan tempurnya mulai dari P6 Atav, EOD, Chamber, MLRS Vampire, RM 70 Grad, Tatrapan, , Norincho Roket, Howitzer 105, Radar Jemmer Mobile, LVT 7, BVP, BTR 4, BMP-3F dan masih banyak lagi alutsista Prajurit Petarung Marinir.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *