Hari Pertama Menjabat Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. Pimpin Lari Anggotanya
MADIUN, trisulanews.com – Setelah kemarin (24/9) melaksanakan Sertijabnya sebagai Danrem 081/DSJ, hari ini tampak Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. langsung memimpin olahraga anggotanya dengan lari pagi keliling Pusat Kota Madiun, Selasa (25/9/18).
Kami temui selesai berolahraga, Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. menyampaikan, selain untuk memelihara kebugaran dan kesehatan, momen-momen seperti itu juga ia manfaatkan untuk memupuk kebersamaan dengan anggotanya.
“Apalagi seperti saya masih baru menjabat seperti sekarang ini, tentunya saya perlu mengenal anggota saya dan memupuk kebersamaan itu,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan pentingnya suatu kebersamaan dalam sebuah organisasi.
“Karena tanpa adanya kebersamaan, tentunya sinergitas dan soliditas antara kami anggota Korem 081/DSJ akan sangat sulit dibangun atau terwujud,” jelas mantan Dosen Utama di Seskoad tersebut.
Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. juga menuturkan, “Kita bekerja, kalau kita solid dan bersinergi tentunya akan enak dan memudahkan kita untuk menjawab berbagai tantangan tugas yang dihadapi.”
“Untuk itulah, saya akan selalu berupaya untuk bisa selalu bersama anggota-anggota saya, karena kebahagiaan bagi saya sebagai pimpinan adalah jika bisa berada di tengah-tengah mereka,” pungkasnya.