Hadiri Apel Gelar Pasukan Penegakan Prokes, Dandim Ngawi Ajak Seluruh Elemen Untuk Saling Bekerja Sama

NGAWI – Berbagai cara dan upaya terus di lakukan TNI – Polri dan jajaran Forkopimda untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19 di wilayah Kabupaten Ngawi, salah satunya adalah yang sekarang di laksanakan menggelar apel gelar pasukan penegakan protokol kesehatan bertempat di Lapangan Yon Armed 12/Angicipi, Kamis (11/03/2021).

Apel gelar pasukan pendisiplinan protokol kesehatan dalam rangka PPKM berbasis mikro yang di pimpin langsung oleh Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono ini di ikuti oleh Jajaran Forkopimda, TNI-Polri, Satpol PP serta instansi terkait lainnya.

Dalam sambutannya Bupati Ngawi H. Ony Anwar Harsono menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada TNI, Polri serta instansi terkait lainnya yang bekerja keras dan saling bersinergi dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19 khususnya di wilayah Kabupaten Ngawi ini.

Tanpa adanya kerja sama dari seluruh elemen baik, Pemerintah Daerah, TNI, Polri dan instansi terkait lainnya serta seluruh masyarakat pencegahan penyebaran covid 19 ini akan sulit untuk di lakukan.

Bupati juga menyampaikan bahwa apel gelar pasukan penegakan protokol kesehatan dalam rangka PPKM berbasis mikro ini di laksanakan bertujuan untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19, tuturnya.

Sementara itu Dandim 0805/Ngawi Letkol Inf Totok Prio Kismanto,S.E., yang hadir dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa kami dari TNI khususnya Kodim 0805/Ngawi akan selalu mendukung penuh langkah pemerintah pusat maupun daerah dalam rangka mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19 ini., tuturnya.

Dalam kesempatan ini Dandim juga mengajak kepada seluruh pemangku kepentingan baik TNI, Polri, Pemerintah Daerah dan instansi terkait lainnya untuk saling berkoordinasi dalam bekerja sama untuk mencegah dan memutus rantai penyebaran Covid 19 ini,ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *