Dandim Ngawi Paparkan Kesiapan TMMD 107 Ke Pemda Ngawi
NGAWI – Dandim 0805/Ngawi Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., memberikan paparan kesiapan TMMD ke 107 kepada Pemda Kabupaten Ngawi, bertempat di Ruang rapat Sekda Ngawi, Senin (09/03/2020).
Dalam paparannya Dandim 0805/Ngawi Letkol Arh Hany Mahmudhi,S.E., menjelaskan tentang rencana pelaksanaan kegiatan TMMD ke 107 di wilayah Kodim 0805/Ngawi yang rencananya akan dibuka Tanggal 15 Maret 2020 di Desa Sekarputih Kecamatan Widodaren.
Kami paparkan pelaksanaan TMMD ini untuk koordinasi, meminta masukan dan atensi dari dinas terkait di Kabupaten Ngawi, jenis kegiatan dan perlengkapan, baik mulai pembukaan, pelaksanaan sampai kegiatan penutupan, ucap Letkol Hany Mahmudhi.
Kemudian Dandim menyampaikan, bahwa tujuan dilaksanakan TMMD ini yaitu untuk membantu pemerintah daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui dua kegiatan yaitu bersifat fisik dan non fisik.
Dalam pelaksanaannya TMMD ini akan dilakukan dalam dua jenis kegiatan yaitu kegiatan fisik dan non fisik, sehingga diharapkan secara merata masyarakat desa khususnya di wilayah Kabupaten Ngawi ini bisa menikmati hasil dari kegiatan ini,tuturnya.