Dandim 0801/Pacitan Beserta Forkopimda Dampingi Gubernur Jatim Tinjau Lokasi Bencana Alam
Pacitan – Pemerintah Daerah Kabupaten Pacitan Menerima kunjungan kerja Gubernur Jawa Timur, Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si, beserta rombongan, dalam rangka meninjau lokasi bencana alam serta memberikan bantuan sosial terdampak bencana alam, yang ada di wilayah Kec. Sudimoro Kab. Pacitan, Jumat (28/10/2022).
Gubernur Jawa Timur beserta rombongan, datang ke wilayah Kec. Sudimoro dengan menggunakan Helikopter jenis PK FGW BK 117 A4, kemudian landing di lapangan Desa Sukorejo Kec Sudimoro Kab. Pacitan.
Adapun rombongan tersebut terdiri dari, Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si (Gubernur Jatim), Drs. Budi Santoso (Kalaksa BPBD Prop Jatim), Edi Tambeng, S.T, M.Si (Ka Dinas PU Bina Marga Prop Jatim) dan Eddy Supriyanto (Ka Bakorwil Madiun).
Kedatangan Gubernur Jawa Timur beserta rombongan, langsung disambut baik oleh Bupati Pacitan Indrata Nur Bayu Aji SS, kemudian dilanjutkan meninjau beberapa lokasi terdampak bencana alam serta tempat relokasi pengungsian yang ada di Desa Sukorejo Kec. Sudimoro.
Setelah sampai di tempat pengungsian, tampak Gubernur Jawa Timur, memberi semangat motifasi kepada warga, kemudian menyerahkan bantuan sosial kepada warga yang terdampak bencana alam, dengan harapan dapat membantu mengatasi kesulitannya.
Saat dikonfirmasi awak media Komandan Kodim 0801/Pacitan Letkol Kav Ibnu Khazim S.I.P., M.Si menyampaikan Seperti kita ketahui bersama, bahwa hujan deras yang mengguyur beberapa wilayah Kab. Pacitan beberapa waktu lalu, telah mengakibatkan bencana alam tanah longsor maupun banjir sehingga berdampak menimbulkan kerusakan rumah warga dan beberapa fasilitas umum khususnya di Kec. Sudimoro.
“Kunjungan Gubernur kali ini merupakan tindakan tanggap bencana guna mempercepat penanganan supaya dapat meringankan para korban”, ujar Dandim.
Selama pelaksanaan kunjungan kerja Gubernur Jawa Timur di Kec. Sudimoro, dari awal hingga akhir dapat berjalan tertib, aman dan lancar sesuai yang diharapkan.
Turut menyambut kedatangan Gubernur Jawa Timur diantaranya, Letkol Kav. Ibnu Khazim S.I.P., M.Si (Dandim 0801/Pacitan), AKBP Wildan Alberd, S.I.K (Kapolres Pacitan), Andi Panca Sakti, S.H S.g M.H (Kajari Pacitan), Kapten Czi Suprapto (Danramil Sudimoro), Bpk. Pandu Kemal S.T.P (Camat Sudimoro), Ipda Didik Pujiharsono (Kapolsek Sudimoro), serta Letda Inf Triyoko (Danunit Kodim 0801/Pacitan).