Bersama BKO Yon Kav 1 Kostrad Babinsa JB Gelar Patroli di Pasar Baru
Jakarta, (21/8) Pasukan BKO dari Yon Kav 1 Kostrad menggelar patroli penegakan disiplin protokol kesehatan di pusat pembelanjaan Pasar Atom Pasar Baru Jakarta Pusat.
Patroli yang dipimpin oleh Letda Kav Hadi Nuryanto menyertakan 10 anggota termasuk babinsa Pasar Baru yang dalam pelaksanaannya menyisir seluruh area pasar.
Seperti biasanya patroli yang dilakukan juga melakukan himbauan protokol kesehatan dan kepada padagang dan pengunjung pasar.
Cek suhu tubuh pengunjung pun dilakukan pemantauan termasuk ketersediaan sarana cuci tangan.
Letda Kav Hadi Nuryanto dikesempatan itu menjelaskan bahwa patroli digelar untuk terus memantau warga dan pedagangan mematuhi protokol kesehatan.
“Warga wajib terus diingatkan menerapkan protokol kesehatan. Setidaknya 3 M yang disarankan memutus rantain penularan narkoba dilakukan masyarakat. Patroli juga berjalan kondusif”, ujar Hadi.