Basarnas Optimalkan Personilnya Tangani Penanganan Khusus Korban Kecelakaan

Bogor, (trisulanews.com) – Melalui pelatihan dan pendidikan Vehicle accident rescue, Basarnas terus asah dan optimalkan personilnya, terutama dalam hal evakuasi korban kecelakaan.

Kepala Basarnas Marsdya TNI. M Syaugi dalam hal ini mengatakan, “pelatihan ini dirancang untuk memberikan kompetensi bagi rescuer dalam melaksanakan pencarian, pertolongan, dan evakuasi korban kecelakaan kendaraan yang memerlukan penanganan khusus dengan cepat dan benar. Demikian tutur Kepala Basarnas usai penutupan pelatihan dan pendidikan di Balitbang Basarnas, Jonggol Bogor (7/3).

Diuraikannya, dalam pelatihan ini personil diasah ketrampilan bagaimana mengatasi orang yang terjepit dalam mobil, bagaimana membuka mobilnya, dan memecahkan kaca perlu perlakuan khusus, bagaimana menyelamatkan dan menstabilkan korban, karena biasanya orang dalam kecelakaan itu shock dan banyak luka di dalam. Pelatihan dan pendidikan ini juga mengajarkan tim evakuasi berlaku tenang tidak panik saat mengevakuasi korban.

Kembali Kepala Basarnas menerangkan, bahwa pelatihan yang berlangsung selama 16 hari diikuti oleh 24 personil Basarnas dari tingkat pusat dan daerah.

Mengapilaksikan ilmu yang diraih selama pendidikan dan pelatihan, 24 personil melakukan simulasi penangan evakuasi korban kecelakaan. Dalam simulasi itu seluruh personil dengan mantab dan terkoordinir, terlihat tangkas dan tanggap melakukan upaya evakuasi sesuai prosedur yang ditetapkan.

Dalam simulasi tersebut diibaratkan telah terjadi kecelakan mobil di Jalan Raya Jonggol, Cariu. Akibatnya 10 orang yang terdiri dari penumpang dan supir menjadi korban. (e)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *