Babinsa Koramil 0806/01 Trenggalek Turun Tangan Bantu Padamkan Kebakaran Kandang Ternak Ayam Milik Warga
Trenggalek – Babinsa Koramil 0806/01 Trenggalek Sertu Bagus Andreas bersama dengan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Trenggalek berusaha memadamkan api yang melahap kandang ternak ayam milik Bapak Wiyono yang berlokasi di RT. 03 RW. 02 Desa Rejowinangun, Kecamatan Trengalek, Kabupaten Trenggalek, Sabtu (28/01/2023) siang.
Sertu Bagus Andreas mengatakan, kebakaran terjadi hari Sabtu (28/01/2023) sekitar pukul 11.30 Wib. Dia mendapat informasi dari warga tentang adanya kebakaran di wilayah desa binaan, tanpa berpikir panjang dirinya langsung bergegas menghubungi pihak Damkar Trenggalek untuk bersama-sama mendatangi TKP untuk memadamkan api agar tidak membesar dan menjalar ke pemukiman warga.
Setelah Babinsa dan petugas Damkar Trenggalek tiba di lokasi, mereka dibantu warga masyarakat kita sekitar langsung bergegas untuk memadamkan kobaran api yang telah membakar kandang ternak ayam milik Bapak Wiyono.
“Selang kurang dari satu jam kemudian api sudah dapat di padamkan, namun hampir keseluruhan kandang ternak ayam milik Bapak Wiyono terbakar dan menyebakan kerugian material sekitar Rp. 80.000.000, namun masih beruntung dalam peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa,“ terang Sertu Bagus Andreas.
Dalam kesempatan ini, dirinya juga menjelaskan, kebakaran kandang ternak ayam milik Bapak Wiyono dugaan sementara kebakaran disebabkan adanya hubungan arus pendek listrik.
“Kami selaku Babinsa mengimbau kepada seluruh warga masyarakat Desa Rejowinagun untuk selalu berhati hati, terutama bila akan meninggalkan rumah, harus benar benar dicek keberadaan rumah dan lingkungannya,” pungkas Sertu Bagus Andreas.