Babinsa Koramil 04 Gambir Kerja Bakti Bersama Unsur Kecamatan Bersihkan Puing Pasca Kebakaran Pemukiman Warga
Jakarta, Minggu (4/6) Babinsa 2 kelurahan Petojo Selatan Serda Faisal bersama aparat tingkat kecamatan Gambir lakukan kerja bakti di lingkungan binaan di jalan Petojo Sambangan IX RT 14 RW 04 Kelurahan Petojo Selatan.
“Kerja bakti bersama yang dimulai pada pukul 08.00 wib bertujuan melakukan pembersihan puing dan kayu pasca kebakaran yang terjadi dipemukiman warga beberapa waktu lalu. Babinsa Koramil 04 bersama Personil PPSU, SDA BIna marga dan lainnya bahu membahu membersihkan sisa sisa material yang hangus terbakar”, terang Mayor Inf. Iskandar S. E kepada media.
Beberapa personil yang terlibat dan memimpin kerjabakti, lanjut Danramil, adalah : Kasi Pem Kec. Rasimun, Lurah Petojo Selatan, Sudin SDA, Sudin Bina Marga, Sudin Lingkungan Hidup, PPSU, Seketaris Rw 04, LMK hingga warga RT 14.
Danramil juga menjelaskan, keterlibatan Babinsa dalam kegiatan adalah sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan binaan.
Kerjabakti yang sebelumnya diawali dengan apel itu, didukung oleh 1 unit kendaraan truck sampah dan beberapa gerobak sampah.
Beberapa waktu yang lalu telah terjadi kebakaran dipemukiman lingkungan binaan Koramil 04 Gambir. Kebakaran yang menghanguskan beberapa rumah warga itu diduga karena korsleting listrik.
Kebakaran yang berhasil dipadamkan dengan melibatkan belasan unit mobil pemadam
kebakaran dan puluhan personil diketahui tidak sampai memakan korban jiwa.