Babinsa Kodim Madiun Bantu Petani Basmi Hama Tanaman
Madiun, Prajurit Kodim 0803/Madiun ikut terjun ke sawah-sawah untuk membantu membasmi hama tanaman padi bersama petani, Kamis (3/10/2019).
Keberadaan para Babinsa tersebut untuk ikut mendukung terwujudnya swasembada pangan nasional.
Kegiatan swadaya tani Bintara pembina desa (Babinsa) ke sawah ini guna meringankan tugas petani dalam pengawasan tanaman padi dari serangan hama.
Dari pengawalan petani, diharapkan Kodim 0803/Madiun bisa meningkatkan swasembada pangan. Sehingga bisa mengurangi impor kebutuhan pokok khususnya beras.
“Swadaya tani, Babinsa ini untuk mendukung program pemerintah dalam menciptakan swasembada pangan nasional,” ujar Babinsa Koramil 0803/10 Pilangkenceng Sertu Sutrisno.
Selain membantu petani dalam tenaga penyemprotan hama, Babinsa Kodim 0803/Madiun juga memberikan arahan kepada petani dalam mengelola sawah agar tetap produktif.
Diantaranya dengan memberikan pupuk kandang dan selalu membersihkan hama rumput.
“Terkadang petani ini malas membersihkan hama rumput, padahal itu bisa menjadi pupuk organik jika dikelola dengan baik,” imbuhnya.
Bantuan para Babinsa kepada petani ini sangat dirasakan oleh Supardi, warga Desa Pilangkenceng, RT 31 RW 03, Kec. Wungu, Kabupaten Madiun. Bahwa setiap hari mengelola sawah sendiri.
Sebab, jika mempekerjakan orang, biaya upahnya sangat mahal. Sehingga bersyukur ada bantuan tenaga dan pikiran dari TNI.
“Kami bersyukur ada bantuan tenaga dan pikiran dari Babinsa, sehingga beban kami bisa lebih ringan,” ucap Supardi. (pen/rls)