Babinsa Kelurahan Menteng Hadiri Pembentukan Ketua Forum RW

Jakarta, Babinsa Kelurahan Menteng Sertu Rimun dan Serda Dian Hadiri Giat pembentukan Ketua Forum RW Kelurahan Menteng di Lantai 3 Aula Kelurahan Menteng Jl.Anyer No.9 A Menteng.

Sudah menjadi tugas dan tanggung jawab Babinsa selalu hadir di tengah kegiatan warga untuk menjalin kemanunggalan TNI dengan rakyat dan untuk mengawal keamanan, ketertiban serta menambah kedekatan dengan warga.

Ditempat terpisah Danramil 01/Menteng Mayor Inf Endra Krismanto menyampaikan, “Seorang Babinsa itu harus cekatan dan mampu menguasai kondisi wilayah binaanya untuk menunjang keberhasilan tugas dalam membina potensi teriterial wilayah binaannya “, jelasnya.

“Kami berharap melalui rapat pembentukan Ketua forum RW Kelurahan Menteng ini, semua elemen bersumbangsih dan saling membantu dalam menyelesaikan masalah diwilayah”, tutup Danramil.

Menjadikan suasana wilayah yang aman,nyaman,tertib dan kondusif.Harapan kami juga dengan terbentuknya pengurus Forum RW ini para ketua RW harus berperan penting untuk memajukan wilayahnya.

Koramil selau mengingatkan kembali saat ini masa pendemi belum berakhir dan saat ini wilayah kita masih PPKM level 3 ,agar semua para RW selalu mengingatkan warganya untuk selalu mematuhi Protokol Kesehatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *