Babinsa Bersama Binmas Noken Nemangkawi Laksanakan Bakar Batu di SD YPPK St. Misael Kab. Intan Jaya

Sugapa ~ Bertempat di Lapangan bola depan SD. YPPK St. Misael Kampung Bilogai Distrik Sugapa Kab. Intan Jaya telah silaksanakan kegiatan Binmas Noken Nemangkawi yang di pimpin langsung oleh Kapolres Intan Jaya AKBP Sandi Sultan dalam rangka melakukan pembinaan terhadap Tunas Muda Masyarakat. Kab. Intan Jaya dengan cara Troma Healing, polisi Piajar, Pelayanan Kesehatan gratis, penyerahan Bantuan Sosial dan Bakar Batu (Barapen), Rabu (7/4/21).

Adapun yang hadir dalam kegiatan diantaranya, Kaops Nemangkawi TNI Brigjen TNI Tri Budi Utomo, Kaops Nemangkawi Polri Brigjen Polri Roycke Harry, Kaops Nemangkawi Polri Kombes Pol Muhammad Firman, Kasad Intel Nemangkawi Polri Kombes Pol Jan Makatita, Kasatgas Tindak Kombes Pol Muhammad Guntur, Kaset Ops Nemangkawi TNI Letkol Inf Irfan Amir,H, Kapolres Intan Jaya AKBP Sandi Sultan, Kasatgas Intel Nemangkawi TNI Mayor Inf Abraham Panjaitan, Damramil 1707-08/Sugapa Mayor Czi Jarman, Kapos Satgas Elang Mayor Cpm Fernando, Pasi Intel YPR 501/BY Lettu Inf Yulian.

Dalam kegiatan pemberkatan terhadap sayur-sayuran, buah-buaban dan babi yang akan di lakukan bakar batu (barapen) oleh Pastor Paroki Bilai Pastor Rinto, pelaksanaan kegiatan Troma Healing dan TNI-Polisi Piajar di lakukan oleh Personel Binmas Noken terhadap Siswa – siswi SD Bilogai.
Selanjutnya dalam pelayanan kesehatan di mulai oleh Petugas Kesehatan Puskesmas Bilogai di pimpin oleh Kepala Puskesmas Bilogai Dokter Maria

Pada kesempatan tersebut Kapolres Intan Jaya AKBP Sandi Sultan memberikan sambutan yang intinya saya selaku Apkam kewilayahan berterima kasih atas bantuan yang di berikan kepada Masyarakat Kab. Intan Jaya.

Selanjutnya penyampaian dari Pastor Paroki Bilai Rinto yang intinya berterima kasih kepada satgas Nemangkawi yang telah memberikan bantuan kepada Masyarakat Kab. Intan Jaya dan juga meminta agar daerah ini dapat aman seperti daerah lain.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan bibit ternak babi oleh Kaops Nemangkawi Brigjen TNI Tri Budi Utomo dan Kaops Nemangkawi Polri Brigjen Polri Roycke Harry kepada Perwakilan Masyarakat Kab. Intan Jaya Bapak Rovinus dan Ketua Klasis Intan Jaya Pendeta Timotius Miagoni.

Kemudian dilanjutkan penyerahan bantuan berupa Sembako oleh Kaops Nemangkawi Brigjen TNI Tri Budi Utomo dan Kaops Nemangkawi Polri Brigjen Polri Roycke Harry kepada 5 perwakilan Masyarakat Kab. Intan Jaya yaitu Tokoh perempuan Regina belau,Tokoh Masyarakat oktavianus Sondegau, Tokoh Adat Markus Majau, Ketua Dewan Paroki St. Misael Jhon Kobogau dan Kepala Suku Stevanus Belau.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *