Aktif Bantu Warga, Babinsa Kodim 0802/Ponorogo Ikut Kerja Bakti Renovasi Mushala
Ponorogo,-Sebagai ujung tombak pembinaan teritorial di wilayah desa, para Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0802/Ponorogo senantiasa aktif dalam melaksanakan tugas pokoknya dengan terjun langsung bersatu bersama warga dan seluruh komponen yang ada, Rabu (01/05/2024).
Guna menyukseskan tugasnya tersebut, berbagai kegiatan Komsos terus dilakukan. Seperti salah satunya dilakukan Koptu Aris Setiawan anggota Koramil Tipe B 0802/03 Babadan, Kodim 0802/Ponorogo yang setiap hari bertugas sebagai Babinsa Bareng dimana hari ini ikut kerja bakti membantu warga desa binaan merenovasi Mushala yang ada di Dukuh Serut Desa Bareng Kecamatan Babadan Kabupaten Ponorogo.
” Selalu aktif dalam setiap kegiatan yang ada di tengah tengah masyarakat merupakan salah satu kunci sukses dalam menjalankan tugas sebagai Babinsa, ” kata Koptu Aris Setiawan ketika dihubungi Media Center 0802.
” Hari ini ikut dalam kegiatan renovasi Mushala Al Amin bersama warga Dukuh Serut Desa Bareng. Kerja bakti ini dilakukan secara bergotong royong dengan harapan pembangunan Mushala tersebut segera selesai dan bisa digunakan kembali oleh warga, ” ujar Babinsa Bareng. (MdC0802)