Danrem 081/DSJ : Dalam Keberagaman Kita Dapat Menemukan Persatuan dan Kebahagiaan
Trenggalek, – Keberagaman yang dimiliki bangsa Indonesia mempunyai nilai lebih, salah satunya sebagai pondasi untuk semakin memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa.
Hal itu disampaikan oleh Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono saat menghadiri acara Haul Akbar dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-829 Kabupaten Trenggalek yang diselenggakan di Pendopo Manggala Praja Nugraha Trenggalek, Minggu (3/8/2023).
Danrem awalnya memberikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut yang dinilainya telah dapat menyatukan masyarakat, khususnya umat Islam di Trenggalek.
“Acara ini tidak hanya untuk merayakan Hari Jadi Kabupaten Trenggalek yang telah berusia 829 tahun, tetapi juga momen bagi masyarakat untuk bersatu, berdoa bersama, dan memperkuat ikatan keagamaan dan kebersamaan,” kata Danrem dalam sambutannya di lokasi.
“Yang lebih utama, Haul Akbar ini adalah bukti nyata bahwa dalam keberagaman kita dapat menemukan persatuan dan kebahagiaan,” tambahnya.
Tak ketinggalan, Pamen TNI AD itu pun mendoakan, agar di Hari Jadinya ke-829, Kabupaten Trenggalek akan semakin berkembang dan lebih baik lagi.
“Semoga Kabupaten Trenggalek terus berkembang dan menjadi lebih berkah di masa yang akan datang,” ucapnya penuh harap.
Selain dihadiri langsung oleh Bupati Trenggalek H. Moch. Nur Arifin dan jajarannya, Haul Akbar itu juga dihadiri oleh Forkopimda, Plt. Kepala Kemenag Trenggalek Moh. Nasim, Ketua MUI Trenggalek KH. Dr Syafi’i, dan sejumlah tokoh agama dan ulama terkemuka.