Warung Kopi Dimanfaatkan Sebagai Sarana Komsos Babinsa Koramil Geneng

Ngawi – Babinsa Koramil 0805/03 Geneng Kodim Ngawi Serda Sartono melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat binaan di warung kopi Dusun Bayem Kalang Desa Keraswetan Kecamatan Geneng, Kamis (12/01/2023)

Warung kopi merupakan sarana berkumpulnya warga masyarakat untuk bersosialisasi atau sekadar bercengkerama untuk membahas permasalahan dengan menikmati minuman secangkir kopi sebagai minuman khas masyarakat desa.

Warung Kopi merupakan salah satu tempat bagi seorang Babinsa untuk melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos), karena di situlah tempat berkumpulnya warga masyarakat.

Kegiatan Komsos bagi Babinsa sebagai Aparat teritorial merupakan kegiatan yang setiap saat dilakukan dengan tujuan untuk bersilaturahmi dengan warga binaannya untuk bersosialisasi, menggali informasi, mengetahui situasi dan kondisi tentang Kamtibmas diwilayah binaan.

Dalam kesempatan ini Serda Sartono menghimbau kepada warga masyarakat binaanya untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan,kesehatan diri beserta keluaraga terpenting menjaga keamanan dan ketertiban bersama.

Di harapkan dengan adanya kegiatan komsos seperti ini hubungan antara TNI khususnya Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaannya semakin erat sehingga terwujudnya kemanunggalan TNI dengan rakyat, ucap Serda Sartono.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *