Struktur Bangunan Kuno Ditemukan Warga di Lokasi Penggalian Pondasi Rumah
Trenggalek – Sebuah struktur bangunan kuno yang diyakini peninggalan zaman kerajaan ditemukan di Dusun Krajan Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek.
Penemuan benda cagar budaya ini bermula dari aktivitas penggalian tanah di halaman rumah yang dilakukan oleh Saifudin (32) salah satu warga RT. 11 RW. 03 Dusun Krajan Desa Gondang Kecamatan Tugu Kabupaten Trenggalek, Jumat (29/07/2022).
Babinsa Gondang Serka Dwianto Koramil 0806/09 Tugu mengatakan, Bangunan tersebut diyakini obyek cagar budaya. Orang yang pertama kali menemukan struktur bangunan tersebut adalah Saifudin, bermula dari kegiatan menggali tanah di halaman rumah untuk keperluan pembuatan pondasi rumah baru milik Saifudin.
Bangunan tersebut berada di atas tanah kebun milik Saifudin yang berukuran 6 X 6 meter yang hendak digali. Ternyata ada tumpukan batu bata. Ketika batu bata dipindahkan, di bawahnya terlihat struktur bangunan mirip candi. Semakin digali lebih dalam, semakin terlihat struktur bangunan yang tertata rapi.
Karena diduga obyek cagar budaya, Saifudin lalu memberitahukan penemuan ini kepada Tiga Pilar Desa Gondang. Secara spontan Babinsa Gondang Serka Dwianto meneruskan laporan ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek yang langsung menurunkan tim untuk mengecek ke lokasi.
Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kaupaten Trenggalek Sunyoto, menjelaskan bahwa setelah dicek di lokasi, struktur bangunan itu diduga obyek cagar budaya berupa patirtan, tempat bersuci.
“Dari penggalian tanah tersebut Tim dari Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Trenggalek juga menemukan 3 buah Arca. Dugaan sementara struktur bangunan kuno yang menyerupai candi tersebut merupakan peninggalan kuno sebelum era Majapahit,” ujarnya.