Dukung Perencanaan Pembangunan, Danpos Ramil Biak Timur Hadiri Musrenbang Tingkat Distrik
Oridek, Sebagai upaya dalam rangka mendukung perencanaan pembangunan di tingkat Distrik, Danposramil 1708-01/Biak Timur diwakili oleh Sertu Sombuk dan Serda Awete menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Distrik yang dilaksanakan di Kantor Distrik Oridek, Rabu (23/03/2022).
Peran TNI melalui satuan Komando Kewilayahan dalam hal ini Koramil dan Posramil salah satunya adalah sebagai pendukung program percepatan pembangunan di tingkat Kelurahan sesuai dengan tugas pokok selain perang yakni membantu tugas pemerintah daerah sampai tingkat Kelurahan dalam bidang pembangunan untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Danposramil Biak Timur yang diwakili oleh Sertu Sombuk pada kesempatan tersebut menyampaikan, bahwa Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Distrik merupakan forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan dalam menyepakati rencana kegiatan pada tahun anggaran berikutnya,” terangnya.
Sedangkan pembahasan dalam Musrenbang ini, antara lain menyusun rencana pembangunan di setiap kelurahan yang difokuskan untuk pembangunan fasilitas- fasilitas umum dan fasilitas sosial di tiap- tiap kelurahan.
Sementara itu, di tempat terpisah Danposramil Biak Timur Serma Eric Paloma mengatakan, akan mendukung hasil Musrenbang Distrik tersebut, adapun dalam pelaksanaannya diharapkan dapat tepat sasaran dan tidak terjadi penyalahgunaan anggaran,” pungkasnya.
Kegiatan berjalan tertib dan aman sesuai Protokoler Kesehatan serta turut hadir dalam musawarah tersebut :
Asisten II Bapak Lot Yensenem, Perwakilan DPRD Peneas Wader, SKPD, OPD, Kapolsek Biak Timur Iptu Pitrisan, Danposramil Biak Timur diwakili Sertu Sombuk, Serda Awete dan 14 Kepala Kampung di Wilayah Distrik Oridek.