Babinsa Koramil 02 Sawah Besar Dampingi Dinas Kesehatan lakukan Fogging Pemukiman Warga

Jakarta, Senin (14/3) Babinsa Kelurahan Karang Anyar Serma Eko Ari bersama Tiga Pilar membantu pelaksanan kegiatan penyemprotan fogging di pemukiman warga binaan Jl B2 Rw 06 Kelurahan Karang Anyar Kecamatan Sawah Besar.

Kepada media Danramil 02 Sawah Besar mengatakan, kegiatan bertujuan untuk membantu mengantisipasi penyebaran demam berdarah.

“Babinsa dilibatkan mendukung petugas dinas kesehatan kelurahan melakukan pengasapan ke beberapa wilayah pemukiman. Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi berkembang biaknya nyamuk aiedes agypti”, tutur Danramil Mayor Kav Dian Kriswijaya.

Selain mendampingi, babinsa dikesempatan itu juga mengajak warga untuk turut berpartisipasi dan menjaga lingkungan masing masing, menghindari terjangkitnya demam berdarah dengan melakukan 3M, sambung Danramil menambahkan.

Pengasapan yang dilaksanakan dari pukul 09.30 wib mendapat apresiasi dari warga. Warga menyambut baik pengasapan yang dilakukan petugas. Saat berlangsungnya kegiatan warga juga terlihat membantu dan mendukung petugas secara spontan, seperti memberikan minuman dan makanan untuk penghilang dahaga.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *